Sebelum Islam Datang Ke Indonesia, Masyarakat Pribumi Sudah Memiliki Agama Dan Kepercayaan Yang Turun Temurun Dari Nenek Moyang. Mengapa Ajaran Islam Mudah Diterima Oleh Masyarakat Indonesia?

Sebelum Islam datang ke Indonesia, masyarakat pribumi sudah memiliki agama dan kepercayaan yang turun temurun dari nenek moyang. Mengapa ajaran Islam mudah diterima oleh masyarakat Indonesia? - Assalamu’alaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh semua teman - teman pelajar dari seluruh Nusantara yang ada di sabang sampai merauke tentunya. Balik lagi bersama gua disini,,, di mana lagi kalau bukan di seocontoh.web.id.

Pada artikel kali ini gua akan melakukan pembahasan soal mata pelajaran Pendidikan Agama Islam, yaps semakin sering kita melakukan pembahasan soal, baik itu pembahasan soal pada mata pelajaran PAI ataupun mata pelajaran lainnya, maka semakin bertambah pula ilmu serta wawasan kita. Tanpa basa – basi lagi ayo kita langsung menuju ke pembahasan soalnya…

Soal :
Sebelum Islam datang ke Indonesia, masyarakat pribumi sudah memiliki agama dan kepercayaan yang turun temurun dari nenek moyang. Mengapa ajaran Islam mudah diterima oleh masyarakat Indonesia?

Jawaban :
Ajaran Islam mudah diterima oleh masyarakat Indonesia, hal ini dikarenakan mudahnya syarat-syarat untuk masuk agama Islam. Untuk menjadi seorang muslim, seseorang cukup mengucapkan dua kalimat syahadat, yakni syahadat tauhid dan syahadat rasul. Di samping itu, agama Islam disebarkan oleh para da’i dengan cara damai. Kegigihan serta semangat dari para juru dakwah melalui berbagai saluran Islamisasi di Indonesia juga berperan penting terhadap keberhasilan dakwah di wilayah Indonesia. Baca juga Jelaskan tentang Teori Gujarat oleh Prof. Dr.C. Snouck Hurgronje! Menurut kalian, apakah teori Gujarat ini sudah cukup untuk menjelaskan masuknya agama Islam ke Indonesia? Jelaskan alasanmu!

Pembahasan :
Kedatangan Islam di wilayah Indonesia berkat jasa – jasa dari para ulama yang menyebarkan Islam secara damai. Sehingga mayoritas penduduk Indonesia beragama Islam. Penting untuk kita ketahui bahwa Islam di Indonesia mempunyai karakteristik yang berbeda dengan Islam di Mesir, Arab Saudi dan lain sebagainya. Hal tersebut terkait dengan sejarah masuknya Islam di Indonesia yang mempunyai lintasan garis sejarahnya tersendiri. Baca juga Masa perkembangan agama Islam adalah kurun waktu pada saat umat Islam telah membangun kesultanan sebagai bentuk kekuasaan politik. Mengapa kekuasaan politik berperan penting bagi perkembangan penyebaran di Indonesia?

Itu dia tadi pembahasan soal Pendidikan Agama Islam mengenai alasan mengapa ajaran Islam mudah diterima oleh masyarakat Indonesia, semoga dengan adanya pembahasan soal serta penjabaran jawaban di atas, bisa membantu teman – teman pelajar untuk bisa lebih memahami materi pelajaran yang terkait dengan soal tersebut, terimakasih…

Sampai jumpa lagi, Wassalamu’alaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url